Pengalaman Membeli Jam Tangan secara Online di MatahariMall - Mereview Semuanya
Headlines News :
Home » » Pengalaman Membeli Jam Tangan secara Online di MatahariMall

Pengalaman Membeli Jam Tangan secara Online di MatahariMall

Written By Ivan on Kamis, 13 April 2017 | 01.37.00

Bermula dari artikel "April Mop" di Line Today, akhirnya masuk dalam tawaran pulsa di MatahariMall. Namun tawaran pulsa tersebut agak mengecewakan karena :

- pulsanya ternyata tidak gratis
- jumlah pulsa di HP sudah terlalu banyak
- saya kurang ngerti sistem belanjanya ...

tapi akhirnya karena iseng-iseng ingin lihat apa saja barang dagangan di MatahariMall, sampailah pada sebuah tawaran jam tangan dengan voucher potongan harga sekian persen. Karena tergiur, akhirnya barang tersebut saya pesan dengan sisten COD.

Karena saya pesan barang di hari Jumat, kata costumer servicenya barang akan sampai sekitar 3 sampai 8 hari kerja (artinya paling cepat barang akan sampai pada hari Rabu, karena Sabtu dan Minggu tidak dihitung).

Tetapi ternyata barang sampai pada hari Senin ... di sini harus diacungi jempol untuk kejutan hebat pengiriman barangnya yang cepat. Nilai lebih untuk sistem kurir di MatahariMall.

Buka box , buka pack dan ambil kacamata. Setting mahkota kacamata , setting tanggal, jam, dan menit. Semua selesai ... Tapi apa yang terjadi ? JAM NYA TIDAK NYALA ... benar-benar tidak menyala...

Akhirnya mencoba search di google bagaimana menghidupkan jam tangan, namun semua cara yang ada tidak berhasil. Saya melapor ke pihak CS MamtahariMall. Costumer Service dengan ramah meminta saya menghubungi pihak support dengan mengirimkan video bukti jamnya tidak nyala.

Sayapun membuka handphone dan memvideokan tidak nyalanya jam tersebut. Tetapi ketika hendak mengirim video, ternyata upload gagal karena GMAIL tidak menerima attachment lebih dari 20MB. Saya malas edit video.

Akhirnya saya berasumsi :

- jam tangan yang diberikan MatahariMall rusak
- jam tangan yang diberikan MatahariMall tidak disertai dengan batterai
- atau, jam tangan yang diberikan MatahariMall sebenarnya baik-baik saja, hanya saja saya tidak tahu cara yang benar menyalakannya.

Dalam hemat saya, jikapun harus meminta refund atau sejenisnya, biasanya saya harus mengirim kembali barang tersebut dan membayar sendiri biaya kurir. OGAH ...

Jadi saya bawa saja jam tangan tersebut ke tukang jam. Setelah beberapa menit diutak-atik, baterai jam dikeluarkan, dan diganti dengan yang baru. Hasilnya : Jam dapat menyala dan baik.

Kesimpulan :

- Pengiriman barang di MatahariMall sangat cepat, bahkan ketika pesanan dalam bentuk COD.

- Costumer Service MatahariMall sangat tanggap, ramah, dan responsive

namun, 

- Dalam barang yang saya terima tidak ada panduan atau keterangan cara setting, atau keterangan "include batterai, atau part lainnya"

Oleh sebab itu saran yang bisa diberikan pada MatahariMall agar keluhan konsumen tidak lagi terjadi :

- sebelum pengiriman, barang elektronik sebaiknya ditest dahulu apakah berfungsi dengan baik atau tidak

- disediakan chat langsung dengan support dan bisa kirim video masalah pada barang langsung dari chat an.

Itulah pengalaman saya membeli jam tangan di Matahari Mall.

Jam tangannya sendiri, masih saya pakai. Bagus dan keren ...






Share this article :

0 komentar:

Berikan Komentar Anda tentang Review ini

Mari gunakan kalimat dan kata-kata yang baik untuk diskusi yang sehat

Slot Iklan

Script Iklan di sini
 
Support : Creating Website | ^.^ | Seoroga
Copyright © 2011. Mereview Semuanya - All Rights Reserved
Template Created for seoroga Published by Seoroga
Proudly powered by Roy Ivan